Senin, 09 Januari 2012

Penduduk,Masyarakat,dan Kebudayaan


BAB 1
Penduduk,Masyarakat,dan Kebudayaan

Penduduk digunakan dalam pengertian orang-orang yang mendiami wilayah tertentu, menetap dalam suatu wilayah, tumbuh dan berkembang dalam wilayah tertentu pula.
 


Faktor-faktor Demografi yang Mempengaruhi Pertambahan Penduduk

1. Jumlah Penduduk
 Jumlah penduduk yang banyak akan memperbesar pengeluaran konsumsi secara menyeluruh,karena pengeluaran konsumsi suatu negara ditentukan dengan jumlah penduduk dan pendapatan perkapita yang sangat tinggi.

2. Komposisi Penduduk

Pengaruh komposisi penduduk terhadap tingkat konsumsi,antara lain :
a. Makin banyaknya penduduk usia produktif (15-64 tahun) yang masih bekerja.
b. Makin tinggi tingkat pendidikan masyarakat,karena jika hal itu terjadi maka kebutuhan hidupnya akan semakin banyak.
c. Makin banyaknya penduduk yang tinggal di wilayah perkotaan,menyebabkan pola hidup masyarakat perkotaan lebih konsumtif dibanding masyarakat pedesaan.

 Rumus Tingkat Angka Kematian

Rumus tingkat angka kematian dibagi menjadi 2,yaitu :
 a. Rumus tingkat kematian kasar : Jumlah kematian pada tahun tertentu dibagi dengan jumlah penduduk pada pertengahan tahun dan dikalikan dengan konstanta yang biasanya bernilai 1000.
b. Rumus tingkat kematian khusus : Jumlah kematian pada umur tertentu dibagi dengan jumlah penduduk umur tertentu pada pertengahan tahun dan dikalikan dengan konstanta yang biasanya bernilai 1000.

Migrasi 

Migrasi adalah perpindahan penduduk dari suatu tempat ke tempat lain dengan melewati batas negara atau batas administrasi dengan tujuan untuk menetap.

Macam-macam Migrasi 

Migrasi Internasional (Migrasi Antar Negara)
Migrasi Internasional (Migrasi Antar Negara) adalah perpindahan penduduk dari suatu negara ke negara lain.
Migrasi Internal  (Migrasi Nasional)
Migrasi Internal (Migrasi Nasional) adalah perpindahan penduduk yang masih berada dalam lingkup satu wilayah negara.

Akibat Migrasi dapat disebabkan sebagai berikut :

a. Penduduk kurang bisa beradaptasi dengan tempat tinggalnya yang baru.

b. Bisa terjadi kepadatan penduduk kembali,namun hanya kemungkinan kecil,karena rata-rata orang diimigrasikan ke tempat yang penduduknya belum begitu banyak.

c. Akan terjadi pertikaian didalam suatu kota yang banyaknya imigrasi dikarenakan banyaknya terdapat perbedaan,seperti : suku yang tidak sama,perbedaan sosial-budaya,pola pikir yang tidak sepaham,adab tutur kata yang tidak sama.

d. Akan cepat terjadi bencana alam,karena apabila imigran berdatangan,tentu saja mereka mancari tempat tinggal,maka lahan penghijauanpun menjadi sasaran untuk dibuatnya perumahan sehingga untuk resapan airpun berkurang.

e. Kesehatan,karena para imigran yang datang membawa kendaraan yang bisa menciptakan polusi udara dan alat-alat elektronik yang mempunyai radiasi kurang baik.

f. Area perkuburan semakin sempit,karena banyak dirubah menjadi Mall,Jalan Raya,dan prasarana lainnya.

g. Lahan pekerjaan menjadi sempit.

 
Jenis Struktur Penduduk 

3 Jenis Struktur Penduduk :

a. Jumlah Penduduk
Urbanisasi,Reurbanisasi,Emigrasi,Imigrasi,Remigrasi,Transmigrasi.
b. Persebaran Penduduk : Berdasarkan sensus penduduk dan survey penduduk,persebaran penduduk Indonesia antar provinsi yang satu dengan provinsi yang lain tidak merata.
c. Komposisi Penduduk : Sebuah mata statistik dari statistik kependudukan yang membagi dan membahas masalah kependudukan dari segi umur dan jenis kelamin.

Kebudayaan
 
Perubahan kebudayaan pada dasarnya tidak lain dari para perubahan manusia yang hidup dalam masyarakat yang menjadi wadah kebudayaan itu. Perubahan itu terjadi karena manusia mengadakan hubungan dengan manusia lainnya, atau karena hubungan antara kelompok manusia dalam masyarakat. Tidak ada kebudayaan yanga statis, setiap perubahan kebudayaan mempunyai dinamika, mengalami perubahan; perubahan itu akibat dari perubahan masyarakat yang menjadi wadah kebudayaan tersebut.

kebudayaan itu merupakan keseluruhan ari pengetahuan manusia sebagai mahluk sosial, yang digunakan untuk menginterpretasikan dan memahami lingkungan yang dihadapi, untuk memenuhi segala kebutuhannya serta mendorong terwujudnya kelakuan manusia itu sendiri.Atas dadar itulah  para ahli mengemukakan adanya unsure kebudayaan yang umumnya diperinci menjadi 7 unsur yaitu :
  1. unsur religi
  2. sistem kemasyarakatan
  3. sistem peralatan
  4. sistem mata pencaharian hidup
  5. sistem bahasa
  6. sistem pengetahuan
  7. seni

Tidak ada komentar:

Posting Komentar